Menurut Zulkifli, pertemuan itu penting untuk mengintensifkan perdagangan kedua negara tanpa melibatkan pihak ketiga
MENTERI Perdagangan Indonesia Zulkifli Hasan bertemu dengan Menteri Perdagangan Luar Negeri dan Pariwisata Peru Juan Carlos Mathews Salazar untuk membahas kerja sama ekonomi komprehensif Indonesia–Peru CEPA di sela-sela rangkaian Asia Pacific Economic Cooperation Ministers Responsible For Trade , Detroit, Amerika Serikat .
Sementara itu, Menteri Juan Carlos menyambut baik adanya rencana jalinan hubungan dagang dengan kerangka CEPA tersebut. Ia mengatakan, momentum ini akan menjadi kerja sama perdagangan bilateral pertama dengan Indonesia.Pada 2022, total perdagangan Indonesia dan Peru mencapai US$554 juta. Nilai tersebut terdiri atas ekspor Indonesia ke Peru sebesar US$443 juta dan impor Indonesia dari Peru US$112 juta.
Indonesia mencatatkan surplus sebesar US$331 juta. Adapun pada Januari–Maret 2023, total perdagangan Indonesia–Peru tercatat US$134,8 juta atau meningkat 36,12 persen dibandingkan periode yang sama di 2022. Adapun nilai ekspor Indonesia pada Januari–Maret 2023 senilai US$109,6 juta dengan impornya US$25,2 juta sehingga Indonesia surplus sebesar US$84,4 juta.
Pada 2022, komoditas ekspor utama Indonesia ke Peru antara lain kendaraan bermotor, pupuk mineral atau kimia, alas kaki, kertas tisu, serta kertas dan karton. Sementara itu, komoditas impor utama Indonesia dari Peru antara lain biji coklat, pupuk mineral atau kimia, batu bara, buah anggur, dan ekstrak sayuran.
Malaysia Latest News, Malaysia Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Zulkifli Hasan dan Menteri Perdagangan Selandia Baru Bahas Peningkatan PerdaganganIndonesia serius meningkatkan komitmen perdagangan Indonesia dengan Selandia Baru di bawah payung AANZFTA.
Read more »
Zulkifli Hasan dan Nishimura Yasutoshi Bahas Peningkatan Kerja SamaJepang tertarik menjalin kerja sama di bidang energi untuk ibu kota baru Indonesia.
Read more »
Zulkifli Hasan dan Mendag Australia Bahas Peningkatan Kerja SamaIndonesia ingin fokus pada produk pertanian dan jasa untuk diekspor ke Australia.
Read more »
Bertemu Menteri Perdagangan Australia, Mendag Zulkifli Hasan Bahas Peningkatan Kerja Sama BilateralPertemuan antara Mendag Zulkifli Hasan dan Menteri Don Farel berlangsung di sela-sela rangkaian Pertemuan Tingkat Menteri Perdagangan dari Kerja Sama Ekono...
Read more »
Mendag Zulkifli Hasan: IC-CEPA Berdampak Positif untuk Perdagangan Kedua NegaraMenteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan mengapresiasi implementasi Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif antara Indonesia dan Chile (IC-CEPA)
Read more »
Mendag Zulkifli Percepat Penyelesaian Perundingan ICA-CEPAMenteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan mengajak Kanada untuk bersama-sama meningkatkan komitmen untuk mempercepat terselesaikannya perundingan persetujuan kerja sama ekonomi komprehensif antara Indonesia dan Kanada (ICA-CEPA).
Read more »