RUPS menyetujui pembagian dividen Emiten Sandiaga Uno PT Saratoga Investama Sedaya Tbk. (SRTG) sebesar Rp1 triliun.
Bagikan Facebook Twitter WhatsApp Linkedin Telegram Tautan Tersalin A- A+ Bisnis.com, JAKARTA – Emiten Sandiaga Uno PT Saratoga Investama Sedaya Tbk. memutuskan membagi dividen tunai tahun buku 2022 sebesar Rp75 per saham atau total Rp1 triliun.
Investor Relation SRTG Ryan Daniel Sual mengatakan pembagian dividen sebesar Rp1 triliun merupakan peningkatan dari dividen tahun sebelumnya yang tercatat sebesar Rp60 per saham atau sebesar Rp814 miliar dari laba 2021 yang tercatat sebesar 24,8 triliun. Sepanjang 2022, SRTG mencatatkan Net Asset Value sebesar Rp60,9 triliun di tahun 2022. Nilai tersebut naik sekitar 8 persen dibandingkan tahun 2021 sebesar Rp56,3 triliun. Pada tahun 2022, dividen yang diperoleh dari perusahaan portofolio mencapai Rp2,6 triliun, meningkat 57,70 persen dibanding 2021 yang mencapai Rp1,65 triliun.
Sementara itu, pada penutupan perdagangan sesi I Senin SRTG ditutup di posisi Rp1.715 per saham atau turun 1,44 persen. Alhasil, dividend yield tercatat sebesar 4,37 persen.
Malaysia Latest News, Malaysia Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Emiten Sandiaga Uno Saratoga (SRTG) RUPS Hari ini, Dividen Mengalir?Emiten afiliasi Sandiaga Uno, PT Saratoga Investama Sedaya Tbk. (SRTG) akan menyelenggarakan RUPS dan diperkirakan memutuskan pembagian dividen.
Read more »
Tak Punya Basis Massa, Sandiaga Uno Dinilai Sulit Jadi CawapresMenurut Dekan Fisip Unhas Phil Sukri basis massa yang minim membuat Sandiaga Uno sulit jadi cawapres
Read more »
Berkunjung ke Ogan Ilir, Sandiaga Uno Ditantang Masak Makanan Khas Daerah ItuMenteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mendorong para pelaku ekonomi kreatif di Ogan Ilir, Sumatera Selatan, agar terus
Read more »
Bikin Sandiaga Uno Terkesan, Desa Wisata Tari Rebo Wajib Masuk Wishlist LiburanMenteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno menjajal beberapa hal unik dan khas dari Desa Wisata Tari Rebo. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif,...
Read more »