Proses Hukum Eks Kapolsek Tipu Tukang Bubur di Cirebon Tetap Berjalan, Polisi Belum Terima Informasi Damai PikiranRakyat
PIKIRAN RAKYAT – Mabes Polri menyatakan pihaknya belum menerima informasi terkait perdamaian antara tukang bubur asal Cirebon dengan mantan Kapolsek Mundu AKP SW terkait perkara penipuan perekrutan calon anggota Polri.
Tukang bubur bernama Wahidin itu diketahui memutuskan untuk mencabut laporannya terhadap AKP SW setelah terjadi kesepakatan antara kedua belah pihak. Namun, Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan mengatakan, Polda Jabar belum mendapatkan informasi soal perdamaian kedua pihak. "Jadi perdamaian yang disampaikan oleh pengacaranya sampai sekarang, baik penyidik Ditkrimum Polda Jabar maupun Bidpropam Polda Jabar, belum mendapat informasi," katanya kepada wartawan, Kamis, 22 Juni 2023.
Dengan begitu, kata Ramadhan, Polda Jabar dipastikan tetap melanjutkan proses hukum terhadap oknum polisi tersebut. AKP SW yang sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan akan tetap diproses secara pidana dan kode etik. "Proses pidana dan etik AKP SW terkait perbuatannya terus berjalan. Prosesnya masih ditangani Ditkrimum dan Ditpropan Polda Jabar," ucapnya, dikutip pikiran-rakyat.com dari PMJ News.
Alasan Wahidin cabut laporan Wahidin menuturkan bahwa pencabutan laporan yang telah disepakati antara dirinya dengan AKP SW dilakukan berdasarkan kesepakatan bersama tanpa ada paksaan dari salah satu pihak. Dia menjelaskan alasan laporan itu dicabut karena upaya yang telah dia perjuangkan dari 2021 kini sudah membuahkan hasil, karena AKP SW telah memberikan haknya setelah proses perdamaian berlangsung.Wahidin mengungkapkan bahwa pihaknya secara lapang dada menerima permohonan maaf dari AKP SW.
Malaysia Latest News, Malaysia Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Polda Jabar Tetap Proses Hukum Mantan Kapolsek Mundu Meski Korban Cabut Laporan |Republika OnlineKorban mencabut laporannya terhadap mantan Kapolsek Mundu setelah terjadi kesepakatan
Read more »
Polri: Proses Pidana dan Kode Etik Eks Kapolsek yang Tipu Tukang Bubur Masih BerjalanPolri menyatakan proses pidana dan pelanggaran etik AKP SW, mantan Kapolsek Mundu Cirebon yang melakukan penipuan terhadap tukang bubur masih berjalan.
Read more »
Tukang Bubur Cabut Laporan, Polda Jabar Sebut Proses Hukum AKP SW BerlanjutPolda Jawa Barat memastikan proses perkara terhadap Eks Kapolsek Mundu, AKP SW terus berjalan. Proses hukum berlanjut meski Wahidin, tukang bubur yang menjadi korban...
Read more »
Cari Bukti Kasus Penipuan Eks Kapolsek di Cirebon, Rumah ASN Mabes Polri DigeledahSatreskrim Polres Cirebon Kota menggeledah rumah ASN Mabes Polri di Jakarta untuk mencari bukti dugaan penipuan AKP SW.
Read more »
Ganti Uang Tukang Bubur Rp310 Juta, Eks Kapolsek Berharap Tak Dipidana dan Dapat Keringanan SanksiPihak keluarga tersangka kasus penipuan, AKP Supai Warna, akhirnya memenuhi permintaan tukang bubur bernama Wahidin dengan mengganti uang korban Rp310 juta.
Read more »
Kasus Penipuan Tukang Bubur di Cirebon, Eks Kapolsek Disidang Etik Pekan Depan Meski Telah BerdamaiKasus Penipuan Tukang Bubur di Cirebon, Eks Kapolsek Disidang Etik Pekan Depan Meski Telah Berdamai TempoNasional
Read more »