Sergio Aguero meyakini musim perdana Mauricio Pochettino di Chelsea akan berjalan baik. Sebab Pochettino sudah punya bekal pengalaman di Premier League.
Aguero meyakini Pochettino tidak akan terlalu kesulitan di musim pertamanya di Chelsea. Apalagi pelatih asal Argentina itu sudah punya enam tahun pengalaman melatih di Inggris bersama Southampton dan Tottenham Hotspur.
"Pochettino jelas kenal baik Premier League. Saya ingat ketika kami harus melawan timnya, itu sulit," ujar Aguero seperti dilansir Metro. "Saya kira dia bisa bekerja dengan baik mengingat dia sudah tahu banyak soal bagaimana Premier League bekerja dan itu keuntungan bagus karena kadang pelatih yang ke Premier League untuk pertama kalinya tidak tahu dan biasanya itu sedikit merugikan mereka."Aguero lantas membandingkan dengan tahun pertama Pep Guardiola di Inggris. Manchester City kala itu finis ketiga di Premier League 2016/2017 dan nirgelar.
"Untuk Guardiola sendiri, tahun pertama dia ke Premier League, itu merugikannya, dan dia langsung paham bagaimana Premier League dimainkan dan tahun berikutnya dia memodifikasinya dan sejak saat itu kami tidak berhenti menang," ucap Aguero. "Jadi, di sisi itu Pochettino diuntungkan karena dia sangat tahu liga ini dan saya kira dia juga bisa bertarung untuk posisi atas," katanya.Baca juga:
Malaysia Latest News, Malaysia Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Tes Medis Kelar, Chelsea Segera Perkenalkan Axel Disasi - Bola.netKlub Premier League, Chelsea dilaporkan akan segera memperkenalkan rekrutan terbaru mereka, AS Monaco.
Read more »
Belum Menyerah, Chelsea Terus Pepet Brighton untuk Transfer Moises Caicedo - Bola.netKlub Premier League, Chelsea dilaporkan belum mau menyerah untuk mendatangkan Moises Caicedo
Read more »
Christopher Nkunku Cedera, Mauricio Pochettino Harap-harap Cemas - Bola.netManajer Chelsea, Mauricio Pochettino angkat bicara seputar kondisi Christopher Nkunku.
Read more »
Imbang Lawan Dortmund, Chelsea-nya Mauricio Pochettino Tutup Pramusim Tanpa Kekalahan | Goal.com IndonesiaChelsea menyudahi pramusim mereka dengan bermain imbang lawan Dortmund, yang berarti The Blues tak pernah menelan kekalahan selama tur.
Read more »
Langsung Big Match Chelsea vs Liverpool Di Pekan Pertama, Begini Cara Hemat Nonton Live Streaming Liga Inggris Di Vidio | Goal.com IndonesiaTak terasa musim baru Premier League tinggal hitungan hari. Kampanye 2023/24 tepatnya akan mulai berlangsung pekan depan dan langsung mengetengahkan laga-laga menarik. EPL
Read more »
5 Kapten Liverpool Sebelum Virgil van Dijk, Bagaimana Performa Mereka? - Bola.netRaksasa Premier League Liverpool sekarang sudah punya pemimpin alias kapten baru yakni Virgil van Dijk.
Read more »