Pulau Ular atau Snake Island yang mungil menjadi simbol perlawanan Ukraina pada jam-jam awal invasi 24 Februari 2022 ketika para tentara Ukraina yang bertugas di sana menolak menyerah kepada kepada Rusia.
Para petugas penjaga perbatasan memasang tanda peringatan baru di Pulau Ular akhir pekan ini untuk mengingat jam-jam awal invasi Rusia tahun lalu. Pada saat itu, seorang petugas di pulau strategis di Laut Hitam itu menggunakan kata-kata perlawanan untuk menolak menyerahkan kapal perang.
“Tanda perbatasan berikutnya akan kami pasang di Krimea Ukraina kami setelah pembebasannya oleh pasukan pertahanan Ukraina,” kata seorang pria berseragam sambil berdiri di depan papan penanda yang dicat biru dan kuning seperti bendera negara itu. Pemasangan tanda perbatasan itu terekam dalam video yang dibagikan di Facebook pada Sabtu malam oleh Kepala Dinas Perbatasan Serhiy Deineko.
Pada 14 April 2022, dua rudal Ukraina menghantam Moskva, kapal perang terbesar Rusia yang tenggelam saat perang dalam 40 tahun. Rusia mengatakan satu pelaut tewas dalam peristiwa itu. Para pakar Barat meyakini setengah dari 450 awak kapal tewas di laut saat itu.Pada 30 Juni, Rusia meninggalkan Pulau Ular setelah mengalami kerugian besar saat mencoba mempertahankannya. Rusia menyebut keputusan untuk mundur dari pulau itu sebagai “tanda itikad baik.
Rusia masih menguasai wilayah yang cukup luas di timur dan selatan Ukraina. Namun, Ukraina menggenjot serangan balasan yang diklaim mencapai kemajuan pada Sabtu . “Keadilan bersejarah sudah dipulihkan,” kata Deineko di laman Facebook milinya. “Ukraina akan menang!!!”
Malaysia Latest News, Malaysia Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Rangkuman Hari Ke-530 Serangan Rusia ke Ukraina: Buku Sejarah Baru Rusia | Drone Ukraina Sampai KalugaSaat perang menginjak usia 530 hari, Rusia meluncurkan buku pelajaran sejarah baru yang memuji perjuangan tentara Rusia di Ukraina.
Read more »
Rangkuman Hari Ke-520 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Geser Libur Natal | Olha Kharlan Batal DidiskualifikasiSaat perang menginjak usia 520 hari, Ukraian menyetujui UU yang memindahkan liburan Natal resminya dari 7 Januari menjadi 25 Desember.
Read more »
KTT Rusia-Afrika: Putin Sebut Rusia Tidak Pernah Menolak Negosiasi Dengan UkrainaRusia telah mempertimbangkan dengan hati-hati inisiatif yang diusulkan oleh negara-negara Afrika untuk penyelesaian krisis Ukraina
Read more »
Riset Yale University: Warga Ukraina Dipaksa Jadi Warga Negara RusiaSerangkaian dekrit yang ditandatangani Presiden Rusia Vladimir Putin memaksa warga Ukraina mendapatkan paspor Rusia.
Read more »
Rusia Ancam Balas Ukraina Usai Kapal Tankernya Diserang Drone di CrimeaRusia mengancam akan membalas serangan drone Ukraina terhadap kapal tanker bahan bakar Rusia.
Read more »