Para PMI ini telah menjalani hukuman di Malaysia karena pelanggaran keimigrasian.
Kemenlu mengungkapkan, para PMI tersebut telah menjalani hukuman di penjara Malaysia karena pelanggaran keimigrasian. Setelah menjalani masa hukuman, mereka harus tinggal lebih lama lagi di Depot Tahanan Imigressen untuk proses pendeportasian.
“Situasi di DTI yang padat dan tidak layak membuat para WNI/PMI mengalami kerentanan, terutama bagi yang sakit, lansia, ibu, dan anak,” kata Kemenlu. Kemenlu menjelaskan, pemulangan WNI atau PMI kelompok rentan itu dilakukan sebagai upaya mengurangi kerentanan yang mereka hadapi di DTI. Prioritas diberikan kepada lansia, ibu dengan bayi, anak, dan WNI penderita sakit.
Setelah tiba di Tanah Air, para WNI yang sakit langsung dirujuk ke Rumah Sakit Polri bekerja sama dengan Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia . “Sedangkan WNI yang sehat akan ditampung di Rumah Perlindungan Trauma Centre Kemensos, dan selanjutnya dipulangkan ke daerah asal masing-masing,” ungkap Kemenlu.
Ke-154 WNI yang dipulangkan dari Malaysia berasal dari berbagai provinsi, antara lain Sumatra Utara, Jawa Timur, Jawa Barat, dan Nusa Tenggara Timur. Kemenlu menyerukan agar WNI yang ingin bekerja ke luar negeri mengikuti prosedur resmi serta tidak melakukan pelanggaran di negara setempat.
Malaysia Latest News, Malaysia Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Siswi SMP di NTT Nyaris Dibawa ke Malaysia dengan Iming-iming Jadi PMISebelum dibawa Malaysia, AHT membawa AU ke tempat penampungan sementara yang berada di Bena, TTS.
Read more »
Kemnaker Ungkap PMI Berkali-kali Berangkat Secara Ilegal karena Sanksinya RinganKementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mengatakan, akan memberantas Pekerja Migran Indonesia (PMI) ilegal atau PMI yang berangkat secara non-prosedural.
Read more »
Cegah Penyaluran PMI Ilegal, Visa Ziarah ke Arab Saudi Bakal Disetop!Pemerintah akan menghentikan visa ziarah ke Arab Saudi untuk mencegah penyaluran pekerja migran Indonesia (PMI) secara ilegal.
Read more »
Selain Sanksi Tegas, Ini Langkah Kemnaker Cegah Penempatan PMI Secara NonproseduralWamenaker Afriansyah Noor membeberkan langkah-langkah penguatan untuk mencegah penempatan PMI secara nonprosedural ke luar negeri
Read more »
Jelang Lebaran, Eni Lubricant Gelar Penggantian Oli untuk 21 Ambulans PMI |Republika OnlineOli Eni dinilai bermanfaat melindungi kendaraan transportasi PMI Kota Jakarta Utara.
Read more »
Eni Lubricant Tebar CSR, Ganti Oli untuk Ambulans PMIEni Lubricant di Indonesia menggelar layanan ganti oli mobil gratis untuk ambulans PMI (Palang Merah Indonesia) Kota Jakarta Utara.
Read more »